Cara Mengganti Nomor HP SMS Banking BRI
Fonetekno.com - Dalam dunia perbankan fitur layanan SMS Banking merupakan salah satu layanan yang sangat berguna bagi nasabah, contohnya adalah layanan SMS Banking BRI, dengan adanya layanan ini kita bisa dengan mudah mengecek saldo, melakukan transfer atau hal lainnya hanya dengan mengetik pada handphone menggunakan nomor hp.
Nah, untuk bisa menikmati layanan SMS Banking BRI kamu harus membuat rekening terlebih dahulu, setelah itu kamu harus mengaktivasi layanan SMS Banking dengan mendaftarkan nomor telepon, kamu bisa mendatangi kantor cabang BRI untuk mengaktifkan layanan ini.
Ada banyak sekali kasus dimana nomor telepon yang sudah didaftarkan ke SMS banking ternyata hilang, atau bisa juga nomor yang dimiliki sudah diblokir oleh provider, nah jika sudah seperti ini kamu harus mengganti nomor hp pada layanan SMS banking, hal ini untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.
Nah, untuk bisa menikmati layanan SMS Banking BRI kamu harus membuat rekening terlebih dahulu, setelah itu kamu harus mengaktivasi layanan SMS Banking dengan mendaftarkan nomor telepon, kamu bisa mendatangi kantor cabang BRI untuk mengaktifkan layanan ini.
Ada banyak sekali kasus dimana nomor telepon yang sudah didaftarkan ke SMS banking ternyata hilang, atau bisa juga nomor yang dimiliki sudah diblokir oleh provider, nah jika sudah seperti ini kamu harus mengganti nomor hp pada layanan SMS banking, hal ini untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.
Cara Mengganti Nomor HP SMS Banking di Bank BRI
Seperti yang sudah saya singgung diatas, bahwa jika nomor sudah hilang ataupun rusak dan terblokir, kamu harus dengan segera menggantinya, karena hal ini berkaitan dengan keamanan saldo rekening, jika kasusnya nomor hilang, maka bukan tidak mungkin saldo di ATM yang kamu miliki terancam.
Nah, jika kamu sebelumnya menggunakan provider Telkomsel misalnya, maka tak masalah jika kamu ingin menggantinya dengan nomor dari provider lain, dan untuk mengganti nomor HP SMS Banking ada dua cara yaitu.
1. Menelpon Call Center BRI
Pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan cara menelpon Call Center BRI, di nomor 14017 atau 021-57987400 untuk melakukan panggilan ini kamu akan dikenakan biaya pulsa, jadi pastikan pulsa kamu cukup sebelum melakukan panggilan ini.
Selain itu ada banyak kelebihan jika melakukan pengajuan pergantian No HP SMS Banking menggunakan Call Center, kamu tak perlu menunggu hari kerja, dan bisa dilakukan dimana saja, jadi tak perlu khawatir dengan hari libur atau sebagainya.
Pihak Call Center akan menanyakan data untuk keperluan verifikasi, misal nama yang sesuai dengan KTP, Nomor Rekening, Nomor Kartu ATM, jumlah saldo terakhir dan beberapa pertanyaan keamanan lainnya.
Baca Juga:
Namun cara ini hanya bisa menghapus nomor telepon, tapi tidak bisa mengganti nomor SMS banking dengan yang baru, namun paling tidak, dengan melakukan cara ini bisa mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
2. Ke Kantor Unit atau Cabang BRI
Cara yang kedua adalah dengan mengurusnya secara langsung di kantor unit atau cabang BRI, dan tentu harus di hari kerja, karena jika hari libur kantor akan tutup dan tidak melayani customer, dan juga untuk melakukan pergantian secara langsung tidak bisa diwakilkan jadi kamu harus mengurusnya sendiri.
Untuk mengurusnya ada beberapa persyaratan yang harus disiapkan, yaitu.
- Membawa nomor HP pengganti.
- Identitas KTP.
- Buku Tabungan.
- Kartu ATM
Serahkan semua persyaratan diatas ke customer service, sebagai bukti hak miliki rekening, jika semua nya sudah siap, maka akan langsung di proses, untuk waktunya sendiri tidaklah lama, dan tidak lebih dari satu jam, lalu apakah ada biaya tambahan? Untuk menggantik nomor HP ternyata tidak dipungut biaya sepeserpun, tapi pastikan nomor penggantinya memiliki pulsa yang cukup untuk berjaga-jaga jika dalam proses verifikasi membutuhkan pulsa.
Posting Komentar untuk "Cara Mengganti Nomor HP SMS Banking BRI"