Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7 (2018) Bootloop Lupa Pola

Fonetekno - Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7.  Pada seri Galaxy A, Samsung memang tidak tanggung-tanggung dalam hal spesifikasi, salah satunya adalah pada Samsung Galaxy A7. Smartphone ini dirilis dengan spesifikasi yang sangat gahar dengan jumlah kamera belakang 3 biji.
Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7 2018

Namun walaupun memiliki spesifikasi yang gahar tentu smartphone ini tidak luput dari yang namanya kerusakan. Salah satunya adalah kerusakan software, seperti bootloop ataupun kerusakan karena kesalahan sendiri yaitu lupa pola.

Nah, di artikel ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara hard reset pada Samsung Galaxy A7. Namun sebelum itu, berikut saya berikan sedikit informasi mengenai spesifikasi dari HP ini.

Smartphone ini dirilis pada September 2018 dan sempat viral karena mengusung kamera yang tidak biasanya, yaitu 3 buah kamera berukuran 24+8+5 MP. Dengan smartphone ini kita bisa menjepret foto dengan kualitas yang sangat baik, selain itu adanya fitur wide hingga ultrawide menjadi nilai tambah untuk smartphone ini.

Samsung Galaxy A7 2018 juga sudah menggunakan layar SUPER AMOLED berukuran 6" inch serta sudah menggunakan sistem operasi Android 8.0 (Oreo) dan bisa di upgrade ke Android 9.0 (Pie). Lalu pada bagian Chipset smartphone ini menggunakan Exynois 7885 (14 nm) dengan CPU Octa-core (2x2.2 GHz Cortex-A73 & 6x1.6 GHz Cortex-A53) dan GPU Mali-G71.

Nah, itulah sedikit informasi mengenai spesifikasi dari Samsung Galaxy A7 (2018) seperti yang sudah saya tulis diatas bahwa segahar apapun smartphone tersebut, tentu tidak luput dari yang namanya kerusakan.

Untuk masalah software ataupun bootloop kita bisa mengatasinya dengan melakukan hard reset, lalu bagaimana cara hard reset pada Samsung Galaxy A7 (2018) ini? Simak tutorialnya berikut ini.

Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7 (2018) Bootloop Lupa Pola

Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7 2018

Sebelum melakukan hard reset ada baiknya untuk backup terlebih dahulu semua data yang ada didalam smartphone milikmu, karena proses hard reset akan menghapus semua data yang ada di memori internal, jika sudah di backup silahkan ikuti langkahnya berikut ini.

1. Pertama matikan terlebih dahulu HP nya dengan cara menekan tombol Power.
2. Setelah itu tekan tombol Volume Atas + Power.
3. Jika logo Samsung sudah muncul silahkan lepas tombolnya.
4. Jika muncul Android Robot dengan perintah No Command sentuh pada layar.
5. Selanjutnya pilih "wipe data/factory reset".
6. Lalu pilih "Yes -- delete all user data".
7. Reboot smartphone.

Baca Juga:
Nah, itulah sedikit tutorial cara hard reset pada Samsung Galaxy A7 (2018) yang bootloop ataupun lupa pola, jika ada pertanyaan terkait dengan artikel ini silahkan tulis dikomentar, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara Hard Reset Samsung Galaxy A7 (2018) Bootloop Lupa Pola"