Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Melihat Password WiFi Yang Sebelumnya Sudah Connect di Android

Fonetekno - Smartphone Android jika tanpa koneksi internet tentu tidak akan berarti apa-apa, dengan adanya internet kita bisa melakukan berbagai macam pekerjaan, selain itu dengan adanya fitur WiFi juga semakin menambah kemudahan kita dalam bekerja, karena kita bisa terkoneksi ke internet kapanpun meskipun kita tidak memiliki paket data internet, namun dengan satu catatan kita harus bisa tersambung dengan jaringan WiFi.
Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Konek di Android

Sebagian besar jaringan koneksi WiFi di Indonesia di beri pengaman, seperti password. Nah agar bisa tersambung ke koneksi WiFi tentu ktia harus mengetahui passwordnya, namun terkadang juga kita meminta ke orang lain itu di koneksikan ke WiFi, namun disini kita tidak mengetahui passwordnya.

Tapi ternyata kita bisa loh mengetahui password dari WiFi yang sudah konek (connect) sebelumnya di smartphone Android. Dan pastinya tanpa perlu root, disini kita memerlukan PC untuk melakukannya.

Cara Melihat Password WiFi Yang Sebelumnya Sudah Konek (Connect) di HP Android

Disini ada 5 langkah yang harus kita lakukan, serta kita harus mengunduh beberapa software utnuk mengetahui password WiFi yang sebelumnya sudah terkoneksi.

Pertama : Aktifkan "Opsi Pengembang"

Langkah pertama adalah kamu harus mengaktifkan fitur opsi pengembang caranya sangat mudah.
  • Buka pengaturan.
  • Gulir kebawah hingga menemukan menu About Phone atau Tentang Ponsel.
  • Pada Build number ketuk selama 7x hingga muncul tulisan You Are Now a Developer.

Kedua : Aktifkan USB Debugging

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Konek di Android

Lalu langkah kedua adalah mengaktifkan USB debugging, caranya adalah. Buka Pengaturan smartphone>  opsi pengembang> Aktifkan ” USB debugging”. Jika dirasa menu nya berbeda, kamu bisa membaca artikel Cara Mengaktifkan USB Debugging di Semua Perangkat Android.

Ketiga : Install ADB Driver

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Konek di Android

Lalu langkah ketiga adalah silahkan install ADB Driver, untuk mengunduhnya kamu bisa klik disini.
Setelah itu install aplikasinya, secara otomatis lokasi penginstallan akan mengarah ke Local disk C \ windows \ system32 \ platform_tools. Lanjut kamu harus menahan tombol Shift lalu klik kanan di folder "Platform_Tools" lanjut pilih "Open Command Window Here."

Keempat : Menguji ADB Driver

Lanjut langkah yang keempat adalah menguji software ADB Driver. Silahkan hubungkan android ke PC kamu menggunakan USB, lalu buka CMD (Command Prompt), ketikkan kode.
adb services (kemudian tekan enter)
Jika berhasil maka gambarnya akan menjadi seperti berikut.
Cara Melihat Password WiFi Yang Sudah Terkoneksi Sebelumnya di Android

Kelima : Melihat Password

Lalu lanjut langkah kelima adalah melihat password WiFi yang sebelumnya sudah terkoneksi, pertama buka lagi CMD (Command Prompt) lalu ketikkan perintah.
adb pull / data / conf / wifi / wpa_supplicant.conf c: /wpa_supplicant.conf
Nanti, semua password yang tersimpan akan berbentuk txt notepad, dan secara otomatis tersimpan di Local Disk C:, lanjut buka file tersebut menggunakan Notepad, kira-kira hasil nya seperti gambar dibawah.
Cara Melihat Password WiFi Yang Sudah Terkoneksi Sebelumnya di Android


Baca Juga:


Untuk SSID merupakan nama dari jaringan WiFi, sedangkan untuk PSK merupakan keterangan untuk password dari WiFi. Nah itulah 5 langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengetahui password WiFi yang sebelumnya sudah connect di Android, semoga bermanfaat, jangan lupa untuk share artikel ini agar semua orang tahu.

Posting Komentar untuk "Cara Melihat Password WiFi Yang Sebelumnya Sudah Connect di Android"