Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menyembunyikan Poni (Notch) di Smartphone

Fonetekno - Cara menyembunyikan poni (notch) yang mengganggu di Smartphone. Saat ini HP Smartphone sudah banyak meniru desain poni ala iPhone. Poni atau Notch di bagian atas smartphone ini berfungsi untuk menempatkan kamera depan dari smartphone, namun terkadang pada penggunaan nya banyak orang yang terganggu dengan notch ini.
Cara Menyembunyikan Notch Pada Smartphone Android

Bagi beberapa orang, desain notch atau poni pada smartphone merupakan salah satu bentuk kemajuan teknologi, namun bagi beberapa orang, notch merupakan sebuah desain yang tidak enak untuk digunakan.

Pelopor desain notch ini berawal dari iPhone X, lalu setelah beberapa bulan rilis, banyak merk smartphone Android mengikuti desain notch ini, seperti Oppo, Samsung, Huawei, Vivo, bahkan hingga Asus.

Karena cukup mengganggu, lalu bagaimana sih cara menyembunyikan poni atau notch ini?

Cara Menyembunyikan Poni atau Notch Smartphone

Untuk menyembunyikan poni atau notch pada smartphone, di artikel ini saya akan memberikan tutorial untuk smartphone Android, dan bisa diterapkan untuk semua merk smartphone Android seperti, Oppo, Samsung, Huawei, Vivo, bahkan hingga Asus.

1. Menggunakan Aplikasi

Cara yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga, di Play Store ada banyak sekali aplikasi yang bisa kita gunakan untuk menyembunyikan notch pada smartphone Android, namun disini kita akan menggunakan aplikasi Nacho Notch.
Cara Menyembunyikan Notch Android

Dengan menggunakan aplikasi ini kamu bisa menyembunyikan notch dengan sangat mudah, bilah notifikasi akan tetap berada di bagian atas poni, namun akan tetap ada bagian hitam menutupi tampilan.

Aplikasi ini tidak memiliki cara khusus, kamu hanya perlu membuka aplikasi ini, dan kamu bisa mengaturanya sesuka hati.

Baca Juga:
Namun ada beberapa kelemahan dari aplikasi ini, salah satunya adalah, aplikasi ini tidak berfungsi ketika layar dalam keadaan terkunci, jadi notch masih tetap muncul walaupun sudah menggunakan aplikasi Nacho Notch.

2. Menggunakan Pengaturan Smartphone

Cara Mengatur Notch atau Poni Pada Smartphone

Cara yang kedua adalah dengan menggunakan pengaturan smartphone, caranya adalah.
  • Buka pengaturan smartphone, setelah itu gulir kebawah hingga menemukan opsi About Phone atau tentang ponsel.
  • Selanjutnya cari tulisan Build Number, setelah itu ketuk tulisan tersebut selama 7-10 kali sampai muncul tulisan "Anda telah menjadi pengembang".
  • Lalu kembali lagi ke menu utama pengaturan smartphone, setelah itu cari menu Notch (Poni) stelah itu klik Display Cutout dan klik Sembunyikan.
  • Atau jika tidak menemukan menu diatas, masuk ke Pengaturan > Sistem > Opsi Pengembang > lalu scroll kebawah hingga menemukan menu Display Cutout.
Nah, dengan memilih salah satu cara diatas, secara otomatis, poni atau notch pada smartphone akan disembunyikan, sangat mudah kan?

Posting Komentar untuk "Cara Menyembunyikan Poni (Notch) di Smartphone"