Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

2 Cara Mengetahui Email Facebook Orang Lain Terbaru

Fonetekno - Facebook merupakan salah satu sosial media yang memiliki pengguna terbanyak yaitu mencapai 2 milyar lebih, dan menduduki peringkat 4. Dalam situs Facebook, ketika kita hendak bergabung dengan Facebook kita harus mendaftarkan diri terlebih dahulu, dan satu hal yang harus kamu penuhi adalah alamat E-Mail.
Cara Melihat Email Facebook Orang Lain

Faktanya email tidak hanya digunakan untuk bertukar pesan, namun saat ini fungsinya sudah menjadi lebih penting, karena dengan email kita bisa melakukan pendaftaran berbagai macam hal, salah satunya adalah mendaftar Facebook. email merupakan hal yang harus kamu jaga kerahasiaannya, hal ini agar email kamu tidak bisa diketahui oleh orang lain maupun teman kamu, karena sifatnya sangat penting.

Di Sosial media kita bisa dengan bebas melihat atau mengetahui email orang lain, mulai dari teman,  saudara bahkan orang yang belum pernah berteman dengan kita sekalipun, mengetahui email orang lain itu berarti kamu melihat sedikit dari identitas dari pengguna.

Selain itu, email juga berguna bagi kamu yang ingin berteman dengan seseorang namun tidak tahu dengan nama Facebooknya, nah dengan menuliskan alamat email pada kolom pencarian, kamu bisa langsung mengarah kepada akun orang yang kamu tuju, namun sebelum itu kamu harus mengetahui email dari orang yang kamu ingin tuju.

Di Facebook kita bisa dengan bebas mengatur, apakah alamat email yang kita cantumkan di akun Facebook boleh dilihat orang lain atau tidak. Untuk melakukan hal ini kamu bisa melakukannya melalui pengaturan HP maupun melalui PC.

Ada banyak sekali alasan mengapa orang sangat penasaran dengan alamat email orang lain, beberapa alasan tersebut seperti.

  • Agar bisa lebih cepat dalam melakukan pencarian.
  • Agar mudah dihubungi.
  • Kegiatan ilegal seperti hacking dan sebagainya.
  • Dan lain-lain.
Namun yang paling sering adalah agar lebih mudah dalam melakukan pencarian, dan juga agar lebih mudah di hubungi, di Facebook kita bisa melihat email orang lain melalui profilnya, namun tidak hanya itu berikut akan saya berikan 2 Cara Mengatahui Email Orang Lain.

Cara Melihat atau Mengetahui Email Orang Lain di Facebook

Di Facebook menerapkan sebuah sistem dimana ketika kita mendaftar di Facebook, kita akan mendapatkan dua versi email, yaitu email dengan format @facebook.com serta email dengan format @yahoo.com / @gmail.com (sesuai dengan tempat kita mendaftar).

Baca Juga:
Namun untuk versi @facebook.com itu merupakan email yang hanya bisa kita gunakan untuk mencari nama akun seseorang agar lebih mudah ditemukan, nah jika kamu penasaran bagaimana cara menemukan atau melihat email orang lain, berikut saya berikan caranya.

1. Mengetahui Email Facebook Orang Lewat Url Bar

Cara yang pertama adalah lewat Url Bar, disini kita akan mencari email Facebook orang lain dengan format @facebook.com, caranya adalah.

- Pertama silahkan masuk ke akun Facebook mu, setelah itu cari target yang ingin kamu ketahui emailnya.
- Disini saya mencontohkan nama akun Curnrm Gamming.
Cara Melihat Email Facebook Orang Lain

- Setelah itu lihat pada bagian URL bar, nanti akan terlihat username dari akun Facebook target, disini usernamenya bernama "romi.vj.1".
Cara Melihat Email Facebook Orang Lain

- Nah setelah itu tinggal tambahkan format "@facebook.com" maka secara otomatis kamu sudah bisa mengetahui email Facebook target, dan alamat emailnya menjadi romi.vj.1@facebook.com.

2. Mengetahui Email Facebook Orang Lain Lewat Profile

Cara yang kedua adalah melalui profile Facebook, disini kamu hanya bisa melihat email orang yang izin kontaknya sudah di perlihatkan oleh target, nah jika sudah silahkan kamu buka profile target, dan pilih menu Tentang.

- Lanjut kamu klik pada menu Info Kontak & Dasar.
- Setelah itu akan muncul emailnya.

Itulah sedikit tutorial bagaimana cara mengetahui email Facebook teman atau orang lain yang tidak dikenal, nah sangat mudah bukan, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "2 Cara Mengetahui Email Facebook Orang Lain Terbaru"