Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Ditengah semakin banyaknya game online Android bertebaran di Play Store, game offline hingga kini masih tetap eksis terutama bagi Anda yang ingin tetap seru memainkan game seru tanpa menggunakan Internet, ada banyak sekali tema yang diangkat oleh berbagai macam game, mulai dari tema kerajaan, fantasi, hingga Anime.
7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Nah, untuk versi online nih, udah banyak banget bertebaran Game Anime seru khusus Android yang bisa Anda mainkan kapanpun dan dimanapun, namun bagi Anda yang kesulitan kuota Internet, tentu sangat menginginkan Game Anime seru khusus Android yang Offline, atau tanpa menggunakan Internet untuk memainkannya.

Terlebih jika Anda merupakan seorang penggemar Anime sejati, sudah tentu tak ingin ketinggalan berbagai macam game Anime yang seru-seru.

Nah, setelah saya membaca pada beberapa sumber, akhirnya saya sudah menemukan 7 Game Anime Offline Android paling seru yang bisa anda coba langsung, apa sja daftarnya? Nih, simak daftar lengkapnya.

7 Game Anime Offline Android Paling Seru Tahun Ini

Sekali lagi nih, jika Anda merupakan seorang penggemar Anime dan Anda tidak memiliki banyak kuota data, maka cocok memainkan 7 Game dibawah ini.

1. Epic Conquest

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Games yang pertama adalah Epic Conquest, jika anda sangat suka dengan game yang bergenre RPG dengan karakter utama Anime, maka game ini sangat cocok untuk anda, ada banyak sekali mode kontrol yang ada didalam game ini.
Game ini dikembangkan oleh Gaco Games, anda disini diharuskan melawan monster untuk memenangkan pertandingan, ukuran dari game ini juga tidak terlalu besar yaitu hanya 120 an MB saja.
Link Unduh Play Store: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gacogames.epiccon&hl=en

2. Dawn Break - Origin

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Games yang kedua bernama Dawn Break - Oriign, game ini dikembangkan oleh Auer Media & Entertainment, mengusung tema Anime, membuat game ini memiliki banyak sekali penggemar, game ini memiliki cerita yang sangat unik, dimana cerita nya mengisahkan tentang seorang wanita misterius yang turun ke bumi.

Selain itu, game ini memiliki banyak sekali level hingga ratusan, dengan dua kesulitan, mode kesulitan normal dan juga elite dan kabar baiknya, anda bisa memainkan game ini secara offline, tanpa menggunakan koneksi internet.

3. Implosion - Never Lose Hope

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Daftar yang ketiga adalah, Implosion - Never Lose Hope, game ini dirilis oleh Rayark International Limited, game ini memiliki cerita yang sangat unik, dimana menceritakan tentang kepunahan manusia, lalu muncul sebuah kehidupan baru yang dikenal sebagai Xada.

Selain itu, kualitas grafis pada game ini juga sangat mumpuni, serta dilengkapi dengan kualitas audio yang mantab, disini anda akan memainkan peran seperti robot, dan anda akan bertarung melawan berbagai macam monster yang menghadang.

4. Gacha Studio (Anime Dress Up)

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Selanjutnya merupakan sebuah game anak-anak bertemakan anime bernama Gacha Studio, game ini dirilis oleh Lunime, game ini mengusung genre untuk mencocokan busana baik itu untuk karakter laki-laki maupun perempuan.

Jika anda punya anak kecil, maka game ini sangat cocok untuk anak anda, karena game ini bisa mengasah otak untuk mencocokkan busana mana yang pantas untuk dikenakan.

Selain itu, game ini juga memiliki ukuran yang sangat kecil, yaitu hanya 55 MB saja, serta didalam game ini terdapat banyak sekali karakter, busana, dan juga bentuk rambut, yang bisa anda coba, sangat rekomended deh.

5. Smashing The Battle

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Game yang kelima merupakan sebuah game berbayar bernama Smashing The Battle, game ini memiliki kualitas grafis yang sangat memukau, game ini juga memiliki cerita yang sangat mantap untuk diikuti, dimana kisahnya pada tahun 2085 terjadi sebuah peristiwa dimana para robot diretas oleh seseorang tak dikenal dan tiba-tiba menyerang para pekerja.

Selain itu, pada game ini juga memiliki 80 mode yang bisa anda mainkan, serta memiliki banyak kostum serta memiliki sistem kontrol yang sangat mudah dimainkan.

Untuk memainkan game ini, anda perlu merogoh kocek sebesar Rp.58.000, jika anda tertarik anda bisa membeli nya langsung di Play Store.

6. S.O.L: Stone of Life EX

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Ada lagi nih game bergenre RPG yang bisa anda mainkan, game ini merupakan rilisan dari Oddy Arts, bernama S.O.L: Stone of Life EX, game ini memiliki gameplay khas seperti game RPG pada Gameboy Advance.
Disini anda akan melawan berbagai macam musuh iblis, dan disini anda bisa dengan bebas mengatur perlengkapan bertarung seperti, senjata, armor dan sebagainya, dan juga disini anda bisa menggunakan sihir untuk bertarung melawan musuh.

7. The Girls : Zombie Killer

7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini

Suka dengan game peperangan melawan Zombie? Wah game ini sepertinya sangat cocok untuk anda, game besutan dari Turbo Shadow ini mengusung genre Perang Strategi, disini anda akan berposisi sebagai pahlawan yang harus menghabiskan zombie secara cepat.

Ada banyak sekali karakter yang bisa anda mainkan, tidak hanya itu, kontrol pada game ini juga sangat mantap, selain itu, ukuran game ini juga sangatlah kecil, yaitu hanya 24 MB saja, namun sepertinya nanti anda harus mengunduh file tambahan, agar bisa dimainkan secara online.
Link Unduh Play Store: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.xyd.thegirl&hl=en

Posting Komentar untuk "7 Game Anime Offline Android Terbaru dan Paling Seru Tahun ini"