Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Dan Spesifikasi Terbaru 2017
Ihsanarena.com - Asus baru saja rampung meluncurkan tablet Asus ZenPad 10 beberapa waktu lalu, namun hal itu tidak membuat Asus berhenti berkreasi untuk memuaskan penggemar setianya diseluruh penjuru dunia. Bagi Anda yang hobi nonton straming live sepak bola, maupun berita lainnya dapat kabar gembira karena varian Asus kali ini diberi nama Asus Zenfone Live.
Seperti namanya Asus Zenfone Live didedikasikan untuk Anda yang aktiv melakukan streaming setiap saat, Nah, spesifikasi apa saja yang bakalan dibawa Asus Zenfone Live ini ?. Asus Zenfone Live mengusung layar seluas 5 Inch dengan resolusi HD 720p serta berteknologi IPS dan dilindungi pelindung layar Curved Glas 2.5D.
Baca juga :
Disektor kamera telah terpampang lensa 13 MP sebagai kamera utama, sedangkan kamera selfie terpasang lensa kamera 5 MP beserta Soft LED flash yang sangat membantu ketika melakukan selfie di ruang yang kuran intensitas cayahanya. Selain itu, Asus Zenfone Live mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 410 Quad-Core dengan clock speed 1.2Ghz.
Istimewanya Asus Zenfone Live berbekal RAM 2GB sehingga aktivitas multitasking semakin memadai. tak lupa dukungan penyimpanan memori internal yang terdiri dari dua varian 16GB dan 32GB serta support jaringan 4G LTE yang saat ini menjadi jaringan internet tercepat di Indonesia.
Nah, untuk spesifikasi dan harga lengkapnya bisa Anda simak berikut ini.
Harga & Spesifikasi Asus Zenfone Live ZB501K
Jaringan :
- 2G
- 3G
- 4G LTE
- LCD IPS Capatitive
- Resolusi HD 720p
- 2.5 Curved Glass
- Layar 5 Inch
- Kerapatan 294ppi
- Qualcomm Snapdragon 410
- CPU Quad Core 1.2GHZ
- GPU Adrenero 306
- RAM 2GB
- Penyimpanan Internal 16GB & 32Gb
- Memori Eksternal Up 256Gb
- Kamera Utama 13 MP, Auto fokus, LED Flash,
- Video 1080p@30
- Kamera depan 5 MP, Led FLASH
- Android Marsmallow 6.0
- ZenUI 3.5
- Li-Lon 2560mAh non-removable
Kelebihan & Kekurangan Asus Zenfone Live ZB501KL
Kelebihan Asus Zenfone Live :
- Layar 5 Inch LCD IPS resolusi HD 720p
- Jaringan 4G LTE
- Dual SIM Standby
- Menjalankan Sistem Android Marsmallow 6.0
- Menjalankan ZenUI 3.5
- RAM 2GB
- Penyimpanan memori 16 & 32GB
- Kamera utama dibekali lensa 13 MP, Autofokus, LED Flash video Full HD
- Kamera depan 5 MP plus LED Flash
- Baterai berkapasitas 2560mAh
Kekurangan Asus Zenfone Live :
- Baterai tanam atau non-removable
- Chipset masih menggunakan chipset jadul sehingga performa kurang memuaskan
- Belum ada Fingger Print
- Tidak support Fast Charging jadi ketika mencharge membutuhkan waktu cukup lama.
Demikian ulasan harga dan spesifikasi Asus Zenfone Live ZB501KL, selanjutnya baca Review Lengkap Asus Zenfone Live untuk mengetahui performa yang ada pada Asus Zenfone Live.
Posting Komentar untuk "Harga Asus Zenfone Live ZB501KL Dan Spesifikasi Terbaru 2017"