Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bahaya! Aplikasi Facebook Lite Palsu Disisipi Virus Trojan Pencuri Data

Ihsanarena.com - Facebook lite merupakan solusi untuk pengguna facebook yang menggunakan smartphone Android dengan RAM dibawah 1GB. Dengan memakai facebook lite kuota data akan lebih hemat dibandingkan dengan menggunakan official Facebook. Namun siapa sangka hal ini dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dengan disisipi virus trojan. 

Mereka membuat aplikasi Facebook lite layaknya facebook lite asli kemudian disisipi virus trojan. Apa itu virus Trojan ? virus trojan merupakan virus yang dapat mengambil data - data pribadi yang ada didalam smartphone atau bisa dikatakan virus trojan adalah pencuri data. 

Bukti dari adanya Aplikasi facebook lite yang disisipi virus trojan adalah dari laporan Malwarebytes Lap yang menyebutkan bahwa Aplikasi Facebook lite palsu disisipi virus trojan yang dapat mencuri data - data pengguna smartphone. Mereka membuktikan adanya virus tersebut pada aplikasi Facebook lite, yakni adanya Android/trojan.Spy.FakePlay didalam facebook lite palsu.

Secara desain memang Aplikasi Facebook lite palsu sangat mirip dengan Facebook lite asli bahkan hampir tidak ada yang berbeda dengan aplikasi facebook lite asli. Namun Aplikasi palsu facebook lite menggunakan receiver com.google.update.LauchReceiver dan layanan com.google.update.GetInst yang digunakan untuk mengelabui Google. 

Ketika dua script tersebut berjalan pada smartphone akan mengambil data pribadi dan dikirimkan kepada server yang telah ditentukan. 

Bagaimana cara mengatasinya ? Cukup mudah untuk mengatasinya, yakni dengan mengunduh aplikasi Facebook lite melalui Google Playstore saja bukan melalui browser. Untungnya Aplikasi facebook lite palsu baru tersebar di negara china namun tidak menutup kemungkinan akan menyebar ke seluruh dunia. Oleh karena itu kamu harus berhati - hati. 

Posting Komentar untuk "Bahaya! Aplikasi Facebook Lite Palsu Disisipi Virus Trojan Pencuri Data "