10 Aplikasi Kamera Berkualitas Setara Kamera DLSR
Ihsanarena.com - Hampir setiap smartphone Android telah dibekali fitur lensa kamera, bahkan tidak sedikit yang dibekali lensa kamera canggih hingga mencapai 13 Megapixel. Sayangnya, tidak semua smartphone memiliki aplikasi kamera DLSR. Oleh karena itu, apabila kamu menginginkan hasil kamera lebih bagus harus menginstall Aplikasi kamera DLSR.
Kamu hanya perlu mengunduh aplikasi dari pihak ketiga untuk mendapatkan hasil kamera yang sama dengan kamera DLSR. Sehingga tidak perlu membeli kamera yang mahal untuk mendapatkan hasil gambar yang baik. Apa saja aplikasinya ? Berikut ini daftar aplikasi kamera berkualitas kamera DLSR yang bisa kamu coba di smartphone Android.
10 Aplikasi Kamera Berkualitas Setara Kamera DLSR
Google Camera
Foto yang keren bisa kamu dapatkan dengan aplikasi Google Kamera, karena Google Camera mempunyai fitur seperti LensBlur, PhotosPhere, dan Panorama. Nah, dengan fitur - fitur tersebut kamu akan mudah mendapatkan hasil kamera yang mumpuni.
PicsArt Photo
Selain biasa digunakan untuk edit foto, PicsArt juga mempunyai fitur fotografi yang ciamik berserta fitur - fitur keren yang ada di dalamnya. Selain itu dengan menggunakan Aplikasi PicsArt kamu bisa menggunakan filter - filter yang tidak kamu dapatka di Aplikasi lain.
Prisma
Prisma merupakan aplikasi terbaru dan memiliki efek editan filter yang amat kece, ternyata selain fitur membuat filter gambar semakin keren, Aplikasi Prisma juga bisa digunakan sebagai aplikasi kamera dan memiliki kualitas layaknya kamera DLSR.
AfterFocus
Hal yang menarik dari aplikasi ini adalah adanya fitur DLSR, selain itu keunikan dari aplikasi AfterFocus adalah kamu dapat membuat efek focus secara manual. Sehingga meskipun smartphone kamu belum mempunya fitur auto focus, dengan adanya aplikasi AffterFocus kamu bisa membuat hasil gambar seperti AutoFocus
Az Camera
Az Camera juga bisa kamu gunakan untuk mengambil gambar layaknya kamera DLSR, yakni dengan mengaktifkan fitur RAW dan yang terpenting aplikasi ini gratis.
Camera 360
Kalau kamu pecinta fotografi pasti sangat hafal dengan aplikasi yang satu ini. Aplikasi Camera 360 ini mempunyai filter yang menghasilkan gambar menjadi seperti kamera DLSR. Selain itu, Aplikasi Camera 360 mempunyai filter dan fitur yang menarik. Mengubah gambar biasa menjadi luar biasa.
Camera FV-5
Aplikasi Camera FT-5 mempunyai fitur yang banyak seperti, shutter speed, focus, ISO dan grid lainnya serta beberapa kombinasi crop yang patut kamu coba.
Manual Camera
Mirip dengan Camera FT-5 yakni mempunyai fitur shutter speed, focus, ISO. Hanya saja aplikasi ini tidak mempunyai fitur grid seperti yang dimiliki Camera FT-5
Blur Image
Aplikasi Blur Image, dilihat dari namanya saja sudah terlihat kalau Aplikasi ini berfungsi untuk membuat gambar menjadi blur. Selain itu aplikasi blur camera dapat mengubah background gambar dan membuat efek - efek yang unik.
Pro Capture
Aplikasi terakhir adalah Pro Capture, Aplikasi ini mempunyai fitur antar muka yang sederhana seperti, mode panorama, dan yang paling keren adalah reduce noise mode. Sebenarnya masih banyak lagi fitur DLSR yang ada didalam aplikasi Pro Capture namun tidak dapat saya sebutkan semuanya.
Nah, itulah 10 Aplikasi Kamera yang memiliki kualitas setara kamera DLSR. Kamu bisa memilih dari 10 Aplikasi tersebut sesuai dengan keinginanmu. Meskipun masih banyak aplikasi kamera DLSR yang belum saya sebutkan.
Posting Komentar untuk "10 Aplikasi Kamera Berkualitas Setara Kamera DLSR"